APEL GELAR PASUKAN OPERASI MANTAP PRAJA-INTAN 2024 DALAM RANGKA PENGAMANAN PILKADA SERENTAK TA 2024 POLDA KALSEL

Dalam rangka pengamanan pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun 2024, Polda Kalimantan Selatan melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja-Intan 2024 yang dipimpin langsung oleh Kapolda Kalimantan Selatan Irjen Pol Winarto, S.H., M.H. di Lapangan Polri Km. 21 Banjarbaru. Jumat, (23/08/2024) pagi.

Apel Gelar Pasukan ini dilaksanakan sebagai bentuk kesiapan personil Polri dengan didukung oleh TNI, Instansi terkait dan mitra Kamtibmas lainnya dalam rangka pengamanan penyelenggaraan tahapan Pilkada tahun 2024, dengan sandi “Mantap Praja-Intan 2024”.

Apel gelar pasukan yang dilaksanakan pada hari ini adalah merupakan bentuk kesiapan Polda Kalsel dan Instansi Jajaran dalam rangka mengamankan seluruh tahapan Pilkada 2024, kehadiran kami disini menandakan bahwa kami siap untuk memberikan yang terbaik demi menjaga stabilitas kamtibmas dalam menghadapi pesta demokrasi pemilihan kepala daerah.

Apel tersebut turut dihadiri oleh :
1. Staf Ahli Bidang Pemerintahan Dan Politik
2. Ketua DPRD Prov Kalsel
3. Kabinda Kalsel
4. Kasi Kejari Banjarbaru
5. Kasi Ops Korem 101/Ant
6. Kabid Berantas BNNP Kalsel
7. Dandenpomal Lanal Banjarmasin
8. Kasekom Lanud Syamsuddin Noor

Beserta Para Pejabat Utama Polda Kalsel beserta Jajaran.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *